1 km berapa langkah kaki

1 KM Berapa Langkah Kaki? Ini Jawaban Lengkapnya

1 KM Berapa Langkah Kaki – Apakah Anda penyuka kegiatan berjalan kaki? Ingin tahu informasi 1 km berapa langkah yang diperoleh?

Hal ini juga yang sudah saya sering lakukan saat ingin berjalan kaki ke suatu tempat. Saya biasa menggunakan pedometer, sebuah aplikasi yang terinstal di smartphone. Smartphone tersebut saya letakkan di dalam kantong celana dan dibawa ketika berjalan kaki.

Sebagian orang mungkin akan sulit atau enggan berjalan kaki sejauh 1 km, karena itu memerlukan waktu yang tidak cepat dan pastinya akan mengeluarkan keringat.

Banyak orang yang selalu berjalan kaki dengan jumlah langkah yang berbeda-beda. Termasuk saya yang biasa berjalan kaki untuk pergi ke suatu tempat seperti pasar, minimarket, dan lainnya.

Aktivitas jalan kaki yang sekarang dianggap menyulitkan, melelahkan dan menyita waktu membuat orang selalu ingin menggunakan kendaraan bermotor. Sehingga jalan kaki hanyalah aktivitas yang jarang dilakukan kecuali untuk jarak terdekat saja baik di dalam atau di luar ruangan.

Anda yang ingin sekali menjadikan jalan kaki sebagai aktivitas sehat dan program diet tentunya perlu sebuah patokan yang jelas dari target yang sudah dibuat.

Misalnya Anda ingin setiap hari berjalan kaki sejauh 1 km. Maka Anda perlu juga tahu jarak 1 km berapa langkah kaki yang akan dijalani.

Itu sangat berguna bagi Anda supaya ada konsistensi dalam program jalan kaki untuk diet Anda.

Berdasarkan pengalaman saya yang rutin menggunakan aplikasi pedometer di smartphone terlihat beberapa hasil catatan dari aplikasi pedometer.

Ada satu hasil yang bisa saya berikan kepada Anda untuk jarak 1 km 59 m, saya melangkahkan kaki sekitar 1.927 langkah, dalam waktu tempuh sekitar 17 menit 57 detik dengan kecepatan rata-rata 3,5 km per jam.

Itu terjadi pada tanggal 25 april 2019 sudah cukup lama memang karena jarak yang saya tempuh selalu berbeda-beda saat memakai pedometer.

Ohya, sebagai patokan lainnya untuk 1 langkah saya berjarak sekitar 55 cm. Yang pasti setiap individu punya jarak langkah berbeda-beda.

Anda bisa mencobanya langsung pada aplikasi pedometer Anda untuk menentukan berapa cm jarak langkah kaki Anda.

Saya harap dengan informasi tentang 1 km berapa langkah ini dapat menjadi pemicu semangat bagi Anda untuk mau dan terbiasa berjalan kaki minimal 1 km.

Bila Anda sudah terbiasa dengan berjalan kaki 1 km maka cepat atau lambat Anda juga akan mau berjalan kaki lebih dari 1 km.

Kaki Anda akan terbiasa berjalan kaki jarak jauh. Kaki yang selalu dilatih berjalan akan semakin kuat baik bagi otot atau tulang.

Tubuh akan semakin sehat dan bugar bila terbiasa bergerak aktif semisal berjalan kaki. Karena jalan kaki adalah olahraga alami bagi manusia.

Manfaat yang diperoleh adalah tubuh semakin baik posturnya karena kita selalu berada dalam posisi tegak lurus saat berjalan santai atau cepat.

Berbeda jika seseorang yang selalu berada di atas kendaraan yang tentu saja posisinya berbeda yaitu dalam kondisi duduk.

Dengan terbiasa berjalan kaki, Anda akan memiliki gaya hidup aktif dan mengurangi gaya hidup sedentary (tidak bergerak). Sebagaimana kita ketahui bahwa orang yang jarang bergerak dapat memicu penyakit berbahaya seperti sakit jantung, diabetes, dan kolesterol.