
Manfaat Berjalan Kaki ke Masjid
Manfaat Berjalan Kaki Ke Masjid Secara Jasmani Dan Rohani
Manfaat Berjalan Kaki Ke Masjid – Menjalankan ibadah secara rutin bagi umat Islam memang merupakan suatu kewajiban. Lebih baik lagi bila menjalankan ibadahnya di dalam masjid, sebab pahala yang didapatkan akan bertambah.
Sesuai syariat, kita dianjurkan ke masjid dengan jalan kaki. Berangkat dari rumah ke masjid dengan jalan kaki akan dihitung pahalanya setiap langkah, belum lagi pada saat pulang juga begitu.
Berdasarkan dalil-dalil berikut ini:
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Setiap langkah berjalan untuk menunaikan shalat adalah sedekah.” (HR. Muslim, no. 1009)
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Setiap langkah menuju tempat shalat akan dicatat sebagai kebaikan dan akan menghapus kejelekan.” (HR. Ahmad, 2:283. Syaikh Syu’aib Al-Arnauth mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih.)
Dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
“Barangsiapa bersuci di rumahnya lalu dia berjalan menuju salah satu dari rumah Allah (yaitu masjid) untuk menunaikan kewajiban yang telah Allah wajibkan, maka salah satu langkah kakinya akan menghapuskan dosa dan langkah kaki lainnya akan meninggikan derajatnya.” (HR. Muslim, no. 666)
Inilah yang membuat kita akan banyak mendapatkan manfaat. Diantara banyak manfaatnya, ada manfaat berjalan kaki ke masjid bagi kesehatan jasmani dan rohani kita. Ingin tahu apa saja manfaatnya? Simak uraiannya di bawah ini.
Manfaat berjalan kaki ke masjid untuk kesehatan adalah, yaitu:
Meningkatkan konsentrasi sebab dapat meningkatkan kekuatan otak secara optimal.
Memperbaiki kesehatan kaki. Selain itu juga dapat melepaskan energi positif yang dapat membantu mengatasi masalah mental seperti depresi sehingga dapat membuat kesehatan mental menjadi lebih baik.
Mencegah pikun di usia senja hingga 40%, sebab secara fisik berjalan kaki akan mampu melindungi fungsi otak.
Dapat dijadikan sebagai salah satu aktivitas untuk refleksi dengan berjalan kaki merangsang titik refleks pada kedua kaki.
Sebagai salah satu aktivitas kaki yang dapat membantu memperkuat otot-otot kaki, ligamen dalam, serta pergelangan kaki dan betis. Ini juga dapat membantu mencegah cedera, ketegangan lutut, dan juga mengatasi masalah punggung, serta membantu menjaga postur tubuh dan keseimbangan badan.
Membantu menyehatkan organ paru-paru sebab saat berjalan kaki juga berpengaruh terhadap pernafasan.
Mencegah terkena penyakit darah tinggi atau hipertensi, bisa juga untuk membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Selain itu, juga bisa mengurangi kelengketan sel darah yang dapat mengakibatkan darah membeku.
Membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh sebab berjalan kaki dapat memacu tubuh untuk selalu bergerak, sehingga kolesterol baik yang ada di dalam tubuh akan dapat bekerja layaknya spons yang bisa menyerap kolesterol jahat.
Membantu menjaga kebugaran tubuh.
Membantu meningkatkan metabolisme dalam tubuh, sebab saat berjalan kaki kalori dapat terbakar dengan baik, sehingga metabolisme tubuh dapat meningkat.
Efektif membakar lemak.
Membantu otak untuk melepaskan endorphin sehingga bisa menghilangkan stress dan depresi.
Mencegah resiko diabetes dan penyakit stroke.
Meningkatkan sistem imun.
Selain dari manfaat berjalan kaki ke masjid yang disebutkan diatas, masih banyak pula yang lainnya yang dapat Anda rasakan untuk kesehatan jasmani dan rohani diri Anda.
Melihat begitu banyaknya manfaat jalan kaki, maka akan sangat baik bila Anda juga dapat sering-sering berjalan kaki ketika akan menuju ke masjid untuk melaksanakan ibadah. Sebab, selain dapat pahala juga mendapatkan manfaat untuk kesehatan.
Demikian informasi yang dapat disampaikan. Semoga memberikan inspirasi untuk Anda sekalian.

